Marwan Batubara Tunjukkan Bukti Jokowi Benar-benar Boneka Mega

Penjualan saham Indosat ke Singapura sepenuhnya tanggung jawab presiden saat itu, Megawati Soekarnoputri, yang masih menjabat Ketua Umum PDI Perjuangan sampai saat ini.

Hal tersebut disampaikan peneliti dari Indonesian Resources Studies (IRESS), Marwan Batubara, dalam Dialog Publik dengan tema "Mengungkap Sisi Gelap Sejarah Penjualan Indosat" yang dilangsungkan di Senayan, Jakarta, Kamis (26/6).

"Ini penanggungjawabnya ya Megawati, karena ini adalah penjualan skala besar. Tidak mungkin yang bawah-bawah ikut urus," ujar Marwan yang adalah salah satu penasihat Serikat Pekerja Indosat pada saat penjualan terjadi.

Sedangkan mengenai jawaban capres, Joko Widodo, yang menyebut Indosat dijual karena krisis dan akan buyback Indosat jika menjabat presiden, Marwan menyayangkan pernyataan itu.

"Saya sangat menyayangkan, kenapa dia tidak nyatakan saja kebenarannya bahwa itu memang kesalahan bosnya. Jangan menyalahkan krisis. Kalau dia tidak paham, bilang saja," sambung Marwan.

Marwan menilai, sikap Jokowi itu menunjukkan bahwa dia adalah "boneka" Megawati.

"Ini menunjukkan dia tidak punya sikap dan dia juga dikendalikan sama bosnya. Karena sudah benar, menurut semua ahli, penjualan Indosat adalah kesalahan yang sangat fatal," ucapnya.

"Dengan Jokowi membela Mega, maka itu menunjukkan bagaimana Jokowi orangnya," tambah eks anggota DPD RI itu. [ald/rmol]
DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 komentar:

  1. Kasus blbi dimana pemilik bank dan pejabat di pemerintahan suharto merampok dan melarikan uang negara .belum beban hutang negara yg begitu besar akibat dgrogoti dsn korupsi yg sangat luar biasa oleh pejabat dan kroninya pak harto. Dolar pada saat iti naik sampai 15000. Darimana pemerintahan megawato uang utk mengembalikan uang nasabah yh dibswa lari. Bayar utang luar negeri ..menggerakaan roda perekononian dan apbn..yg paling bertanggung jawab masalah blbi..utang yg begitu besar ..ekonomi yg ambruk akibat kongkalikong ..antara pejabat dan pengusaha adalah suharto dan kroni2nya orba ..sampai sekarang uang blbi banyak yg belum jelas rimbanya..harus diminta petyanggungjawaban orba diusut..kenapa itu tidalkanda bahas

    ReplyDelete