Pidato Pemenang Oscar 2017 Ini Kutip Salah Satu Ayat Al-Quran


Academy Award atau Piala Oscar 2017, telah berlalu pada 26 Februari 2017 lalu. Ada sejumlah momen menarik yang terjadi di acara itu, seperti saat pidato dari pemenang film dokumentasi terbaik, yakni film White Helmets yang mengutip salah satu ayat Al-quran.

Sang sutradara film, Orlanda Von Einsiedel, dan produser film, Joanna Natasegara naik ke panggung untuk menerima penghargaan tersebut.

Yang mengejutkan dalam pidato kemenangan yang disampaikan Orlanda Von Einsiedel adalah karena ia mengutip salah satu ayat Al-Quran di atas panggung.

Sebagaimana dilansir Al Jazeera, Orlanda Von Einsiedel mengutip ayat Al-Quran itu saat dirinya membacakan sambutan kemenangannya di atas panggung pemenang Oscar 2017.

“Kelompok kami bekerja berlandaskan sebuah ayat dari Kitab Suci Al Quran: untuk menyelamatkan satu nyawa manusia, adalah menyelamatkan seluruh umat manusia,” ujar Von Einsiedel.

Kutipan yang dikatakan Von Einsiedel itu sangat mirip dengan potongan surat Al Maidah ayat 32. Allah Subhanallahu wata’ala berfirman: “Oleh karena itu Kami tetapkan (suatu hukum) bagi Bani Israil, bahwa: barangsiapa yang membunuh seorang manusia, bukan karena orang itu (membunuh) orang lain, atau bukan karena membuat kerusakan dimuka bumi, maka seakan-akan dia telah membunuh manusia seluruhnya. Dan barangsiapa yang memelihara kehidupan seorang manusia, maka seolah-olah dia telah memelihara kehidupan manusia semuanya. Dan sesungguhnya telah datang kepada mereka rasul-rasul Kami dengan (membawa) keterangan-keterangan yang jelas, kemudian banyak diantara mereka sesudah itu sungguh-sungguh melampaui batas dalam berbuat kerusakan dimuka bumi.”

Film berjudul White Helmets sendiri mengisahkan tentang dokumentasi perjuangan sebuah regu swadaya masyarakat di Suriah bernama Syria Civil Defence (SCD), atau yang lebih populer dengan nama White Helmets. Nama ini berdasarkan helm putih yang dipakai para sukarelawannya.

White helmets merupakan tim sukarelawan di Suriah yang bekerja untuk menyelamatkan masyarakat tak berdosa yang menjadi korban perang. Tim penyelamat ini dipimpin oleh seorang pria bernama Raed Al Saleh.

Saat memberikan pidatonya di panggung Oscar, Orlanda Von Einsiedel mengaku menyesal karena tak bisa membawa Raed Saleh ikut naik ke panggung tersebut.

Namun, dalam kesempatan itu Orlanda menyampaikan sepenggal kutipan dari Raed Saleh, mengenai apa sebenarnya kekuatan yang mendorong para sukarelawan White Helmets untuk bekerja bertaruh nyawa.

Von Einsiedel lantas menyebutkan kalimat dari Raed Saleh. “Tim White Helmets telah menyelamatkan lebih dari 82.000 nyawa warga sipil. Aku mengundang siapa saja di sini untuk mendengar dan bekerja menyelamatkan lebih banyak nyawa lagi, menghentikan pertumpahan darah di Suriah dan seluruh dunia,”

Lalu, Von Einsiedel menambahkan dengan kalimat pribadinya. “Sangat mudah bagi orang-orang ini untuk merasa bahwa mereka telah dilupakan. Perang ini sudah berlangsung selama enam tahun. Jika semua orang hanya mampu berdiri dan mengingatkan mereka bahwa kita semua peduli, bahwa perang ini berakhir secepat mungkin. Terima kasih,” pungkas Von Einsiedel. []

SatuMedia DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment