PKS Tegaskan Sikap Tolak Pilpres 2014 Adalah Keputusan Koalisi
Capres koalisi merah putih Prabowo Subianto menyatakan menarik diri dari proses pilpres yang masih berjalan. Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta mengatakan sikap politik tersebut merupakan keputusan bersama seluruh mitra koalisi Merah Putih.
"Ini keputusan bersama," ujar Anis Matta di Rumah Polonia, Jakarta Timur, Selasa (22/7/2014).
Alasan sikap politik tersebut diambil pihaknya karena menurutnya terjadi fakta-fakta kecurangan yang masif dan adanya keberpihakan penyelengara pemilu dalam proses pilpres.
"Karena memang fakta-fakta kecurangannya masif sekali ya dan kita melihat ada pemihakan dari penyelenggara pemilu dalam proses ini sehingga banyak rekomendasi bawaslu yang tidak dilaksanakan," tuturnya.
"Jadi yang terjadi pada dasarnya adalah distrust, ketidakpercayaan terhadap proses penyelenggaraan pemilu dan karena itu kita menarik diri," tambah Anis.
Bagaimana sikap PKS? Apakah akan tetap bersama koalisi?
"Yes! Betul!" ucapnya.
sumber: detik
0 komentar:
Post a Comment