IHH TURKI KIRIM 29 AMBULAN KE SURIAH
IHH mengirim ambulans ke kota yang dilanda perang di Suriah, diantaranya pedesaan Aleppo, Idlib, Hama, dan Homs.
Humanitarian Relief Foundation (IHH) Turki mengirim 29 ambulans untuk membantu warga yang menderita akibat perang di Suriah pada hari Kamis.
Juru bicara IHH, Hasan Iri menyatakan kepada Anadolu Agency bahwa warga Suriah membutuhkan ambulans untuk membantu mengevakuasi korban luka di tengah gelombang serangan yang menghancurkan dan mematikan.
Iri mengatakan, ambulans yang disumbangkan oleh negara-negara Eropa berkoordinasi dengan IHH, akan dikirim ke pedesaan Aleppo, Idlib, Hama, dan Homs di Suriah.
“Lebih dari 400.000 warga sipil telah tewas dalam perang di Suriah, dan ratusan ribu telah terluka. Selama serangan terhadap warga sipil, lebih banyak orang meninggal dan kebutuhan medis menjadi sangat mendesak,” katanya.
Iri menambahkan bahwa rumah sakit telah menjadi sasaran utama dalam serangan ini.
“Orang-orang biasanya meninggal dalam perjalanan [untuk perawatan medis] karena tidak ada ambulans. IHH sedang mencoba untuk mengatasi masalah ini. Ambulans yang disumbangkan oleh Eropa sedang dikirim ke Suriah melalui IHH,” katanya.
Anadolu Agency
0 komentar:
Post a Comment