Hamas Memperingatkan Kemampuan Roketnya Telah Diupgrade
Sayap militer kelompok perlawanan Palestina Hamas pada hari Senin berjanji untuk mengambil tindakan terhadap siapa pun yang mengancam Hamas, mengatakan bahwa kemampuan roket yang mereka miliki telah ditingkatkan dan bahwa Hamas telah mengidentifikasi kelemahan dalam pertahanan Israel.
"Siapa pun yang berhadapan dengan Hamas dan berbuat tidak adil, akan menjadi target penyerangan (Hamas)," Hammam Nesman, anggota terkemuka dari Ezzeddin A Qassam, mengatakan dalam konferensi pers di Jalur Gaza utara.
"Kami tidak lemah ... dan kesabaran kami sudah habis," katanya.
Meskipun Nesman tidak menyebutkan nama musuh dalam pernyataannya, peringatan (dari Hamas) keluar hanya beberapa hari setelah pengadilan Mesir melarang semua kegiatan kelompok (Hamas) di Mesir.
Nesman juga mengatakan kelompoknya telah berhasil meningkatkan kemampuan roket dan telah dapat mengidentifikasi kelemahan strategi Israel.
"Hamas mampu menghantam Israel dengan fatal dan langsung mengarahkan serangan ke intinya," tegasnya.(worldbulletin)
0 komentar:
Post a Comment