Erdogan : Ada Pengkhianat Umat Islam di Turki Namanya Partai Rakyat Republik


Dibelahan manapun di Dunia Islam pasti ada saja kelompok-kelompok yang rekam jejaknya senantiasa mengkhianati perjuangan ummat Islam dan agenda Islamis.

Seperti yang dikatakan Perdana Mentri Turki Erdogan, bahwa dukungan "Partai Rakyat Republik (CHP)" kepada israel sudah menjadi tabiat partai ini dalam sepanjang sejarah kerjaannya hanya mendukung pihak-pihak yang zalim. Partai ini juga dahulunya mendukung Benito Mussolini dan Hitler, mereka juga kini mendukung rezim Assad Syiria, dan sekarang mendukung Penjajah israel yang bergaya Hitler.

Pada pertemuannya dengan warga Kota Kahramanmaraş Tenggara Turkey saat kampanye Pilpres, Erdogan menambahkan: "bulan Ramadhan dan Idul Fitri pada tahun ini adalah yang sangat sulit bagi bangsa muslim, kita kehilangan ratusan nyawa di Irak, Mesir dan Libya berada pada kondisi yang sangat pelik, darah terus mengalir di Syiria, Bangsa Muslim di Myanmar dan Somalia senantiasa menjadi korban RASIS dan berada dibawah garis kemiskinan, dan ketika hari raya tibapun israel tampa henti-hentinya membunuhi anak-anak, dan banyak organisasi dan instansi Turki yang menjadi sasaran roket israel ketika bekerja di Jalur Gaza, seperti the Disaster and Emergency Management Presidency (AFAD), Turkish Cooperation and Coordination Agency (TİKA), Bulan Sabit Merah, Kantor Berita Anadolu, Channel TRT (Turkish Radio and Television Corporation).

Erdogan menambahkan, ada banyak pihak -baik di dalam negerinmaupun di luar- yang tidak senang dengan penerimaan Turki pada pengungsi Syiria, dan senantiasa menciptkan kerusuhan di tempat-tempat dimana terdapat banyak warga Syiria di Turki.

Erdogan juga menambahkan bahwa negerinya akan senantiasa mendukung rakyat Syiria yang melewati cobaan yang amat berat, dan juga mendukung semua warga Irak, khususnya warga Turkman. (Anadolu/Syaff) DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment