FSA Tetap Pertahankan Qusayr dari Gempuran Musuh. Brigade at-Tauhid Bergerak Bantu Mujahidin Homs

 Para pejuang pembebasan Suriah (Jasyul Hurr/Free Syrian Army) tetap bertahan melindungi kota Qusayr di propinsi Homs meski sudah empat hari ini pesawat-pesawat tempur rezim Basyar al-Assad terus menerus mengebom sementara ribuan tentara milisia Hizbu*** dari Lebanon dan Iran mengepung dan menyerang dari darat.

Berbagai media pro-rezim melaporkan bahwa tentara rezim sudah berhasil masuk ke tengah kota Qusayr dan menduduki gedung pemerintahan kota. Ini dibantah oleh para relawan media yang menuduh bahwa rezim sengaja melancarkan kampanye disinformasi. “Qusayr survives and remains under FSA. Qusayr tetap bertahan dan masih ada dalam genggaman FSA,” demikian seruan salah seorang relawan media.

Menurut perkiraan berbagai sumber, rasio jumlah pejuang dan musuh adalah 3000 lawan 6000 orang. Pasukan Basyar melakukan serangan dari udara yang kemudian menjadi cover bagi milisia Syi’ah dari Lebanon dan Iran untuk menyerang dari darat.

Seorang relawan yang berada di Qusayr menggambarkan betapa banyaknya korban jiwa berjatuhan. Termasuk korban yang jatuh adalah dua kakak beradik ini, Yahya dan Khalid, yang tertimpa reruntuhan bangunan yang dibom oleh pesawat-pesawat tempur rezim.

Sampai berita ini ditulis, lebih dari 100 orang warga Suriah tewas di berbagai kawasan, namun yang tercatat oleh Local Coordination Committees menemui syahid (Insya Allah) di Homs adalah 16 orang.

Pertempuran sengit terjadi setidaknya di 9 fronts. Pada hari pertama pertempuran saja, sudah jatuh sekitar 50 orang mujahidin. Namun kerugian di pihak musuh terus membesar; kemarin, Selasa 21 Mei, dikabarkan setidaknya pejuang Jaysul Hurr berhasil membunuh 55 tentara rezim dan Hizbu***. Sejumlah media di dalam Lebanon melaporkan penguburan massal anggota Hizbu*** di negeri itu, dilengkapi dengan foto kaum wanita yang menangis.

Bantuan Datang dari Aleppo

Sementara itu, dilaporkan bahwa seruan dari para pejuang di dalam Qusayr agar para mujahidin Jasyul Hurr meningkatkan daya juang mereka agar bisa segera menyelesaikan pertempuran di front masing-masing sebelum bergerak membantu ke Qusayr, mulai ditanggapi.

Dilaporkan sedikitnya dua kelompok pejuang sudah bergerak menuju Qusayr, Homs. Satu dari Manbij. Satu lagi adalah Brigade at-Tauhid (Liwa at-Tauhid) dari Aleppo. Dengan demikian, menurut para relawan, yang terus mempertahankan Qusayr saat ini adalah para pejuang Jaysul Hurr/FSA lokal bersama dengan Liwa at-Tauhid, Ahrar Al-Sham dan Brigade Faruq.
Ini rekaman perjalanan para pejuang Liwa at-Tauhid menuju Qusayr.(Sahabat Suriah) DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment