Kabinet Diisi Koruptor, Jokowi Ciderai Kepercayaan Publik


Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra) berharap pasangan capres terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla meninggalkan nama-nama yang tidak bersih rekam jejaknya dalam susunan kabinet pemerintahan.

Hal ini terkait digadang-gadangnya nama mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Rokhmin Dahuri dan Ketua Komisi IX DPR Ribka Tjiptaning sebagai kandidat menteri periode 2014-2019.

"Ini perlu dipertimbangkan, kan Rokhmin pernah terlibat. Keinginan kita di kabinet itu paling tidak disusun menteri-menteri yang bersih," ujar Sekjen Fitra Yenny Sucipto saat dihubungi Senin (4/8).

Menurutnya, penempatan nama-nama yang bersih dari indikasi korup akan sejalan dengan visi misi pasangan Jokowi-JK dalam kampanye pemberantasan korupsi.

"Kalau memasukkan nama Rokhmin ke kabinet itu mencederai kepercayaan publik, itu sangat disayangkan. Semoga saja dalam penyusunan kabinet itu bersih," kata Yenny.

Dia menambahkan, sebagai pasangan capres terpilih, Jokowi-JK kudu dapat menjaga kepercayaan masyarakat yang diberikan lewat Pilpres 2014. Karenanya, nama-nama yang tidak bersih dari indikasi korup menjadi pertimbangan besar bagi pasangan yang diusung poros koalisi Indonesia Hebat itu dalam menentukan kabinet.

"Saya rasa Rokhmin akan jadi pertimbangan berat. Tekanan itu ada. Ini kan lebih banyak condong pada bagaimana sebenarnya menjaga kepercayaan masyarakat," demikian Yenny.

Diketahui, Rokhmin Dahuri menjabat menteri Kelautan dan Perikanan era Presiden Megawati Soekarnoputri. Tahun 2007 dia mendekam di Lapas Cipinang karena kasus korupsi dana non budgeter di kementeriannya. Nama Rokhmin digadang-gadang sebagai kandidat yang cocok untuk kembali mengisi jabatan tersebut.

Sedangkan, Ribka Tjibtaning yang juga politisi PDI Perjuangan pada tahun 2012 lalu diduga terlibat kasus penghilangan ayat dalam Rancangan UU Pengendalian Tembakau. Walaupun penyelidikan kasusnya dihentikan Mabes Polri, Ribka mendapat sanksi dari Badan Kehormatan DPR. Namanya disebut-sebut sebagai kandidat Menteri Kesehatan.[rmol] DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment