Zuhairi Misrawi Usulkan Tokoh Syiah Jadi Menag


Zuhairi Misrawi kembali buat kontroversi. Caleg Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu mengusulkan tokoh Syiah untuk menjadi menteri agama kelak kalau partainya berkuasa.  “Saya usulkan tokoh Syiah, Kang Jalal (Jalaludin Rahmat/ed) jadi menteri Agama,  kelak kalau  PDIP berkuasa” katanya dalam diskusi “Politik Kebebasan Beragama”, acara rutin yang digelar Freedom Institute, Jakarta (18/2/2014). Pandangan itu didasarkan pada sosok ideal  menteri agama yang menurutnya harus sosok yang mendukung pluralisme.

Dalam acara tersebut, Zuhairi Misrawi juga mengaku kalau dirinya memang secara khusus ditugaskan oleh PDIP untuk fokus terhadap isu pluralisme dan isu-isu keagamaan.  Terkait dengan tema yang diangkat, Zuhairi mengatakan bahwa pijakan keberagamaan, PDIP selalu mendasarkan geraknya pada Pancasila 1 Juni 1945 “Waktu itu Bung Karno dengan tegas mengatakan ketuhanan dengan berkeadaban, perbedaan tidak boleh menciptakan diskriminasi” Katanya.

Menanggapi adanya kekerasan Bergama, Zuhairi mengritik aparat yang sering berpihak pada perilaku. Di sisi lain, katanya “Kekerasan atas nama agama terjadi karena kurangnya penegakan hukum”. Dalam diskusi itu, hadir pembicara lain seperti Kastorius Sinaga (Partai Demokrat), Baron Basuning (Gerindra), juga Andy Yentriyani (Komnas Perempuan). (Yons Achmad/Wasathon.com). DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 komentar:

  1. Afwan admin, blog ini kebanyakan iklannya sehingga yang baca kurang nyaman....

    ReplyDelete