Heboh, akun pengejek keluarga Muslimah bercadar

Screenshoot status yang meledek sebuah keluarga Muslim

Sebuah postingan SARA muncul dan menghebohkan dunia FB, akhirnya memancing kemarahan Facebooker Muslim.

Akun dengan nama 'Haryadi Darwis' menulis testimoninya ketika melihat satu keluarga berkumpul di sebuah tempat makan.

Penampilan suami/ayah dan istri/ibu menjadi objek cibiran Darwis, dimana sang suami berjenggot dan bercelana cingkrang, sementara istrinya tertutup rapat dengan cadarnya.

"Lah gimana caranya si cadar makan bakso dengan membuka tutup cadarnya... Repot ya jeung..? Kenapa ga maem di rumah aja?..", tulis status itu.

Ia juga menuduh keluarga tersebut sebagai "pengikut gaya hidup kapitalis" gara-gara makan di tempat mahal.

Sontak saja cibiran itu memancing kemarahan berbagai netizen Muslim yang meyakini cadar, jenggot dan celana cingkrang (tidak isbal) sebagai Sunnah Nabi.

Postingan Darwis juga discreenshot oleh FP Info Wanita. FP itu mengecam Darwis dengan tulisan berikut:

"...Sepertinya keluarga ini tidak pernah usil dengan yang membuat status, kenapa pembuat status ini begitu usil ya?
Sampai orang makan pun dianggap kapitalis..
Apakah dengan mereka menutupi tubuh harus makan dengan makanan yang murah?
Apakah hanya pelacur yang boleh memesan makanan mahal?
Apakah keluarga ini minta makan dengan si pembuat status?
Apakah wanita harus terlihat dada dan paha agar dihormati?.."

Postingan asli telah dihapus atau diprivat, namun screenshot masih beredar luas, dishare ribuan orang disertai komentar kecaman.

Selain postingan tersebut, Darwis juga dinilai rasis dengan komentar miringnya terhadap etnis Arab atau yang berkaitan dengannya, termasuk menghubungkan Arab untuk hal-hal yang dianggapnya radikal.
Sebuah screenshot di kolom komentar
Darwis menyebut habib-habib yang "bahlul dan radikal" harus diusir ke Arab
Sosok 'Haryadi Darwis':

DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment