Deputi Lebanon: Pasukan Hizbullah Tidak Mungkin Ditarik dari Suriah



Desakan pejuang Suriah kepada pasukan Syi’ah Hizbullah Lebanon agar segera menarik semua pasukannya dari wilayah Suriah nampaknya hanya angin lalu. Pasalnya, mereka adalah milisi di bawah kendali Wilayatul Faqih (salah satu ajaran syi’ah tentang Penetapan Kepemimpinan para Ulama Besar Syi’ah sampai saat Bangkitnya Kembali Imam ke-12 Syi’ah -pen)

Demikian diungkapkan salah seorang deputi Lebanon bidang Perkembangan, Athif Majdalani, sebagaimana dilansir cadarnews.net, Ahad (28/4/2013).  “Pasukan Hizbullah tidak mungkin ditarik dari Suriah, terlebih setelah kunjungan pemimpin umumnya, Hasan Nasrullah, dari Iran baru-baru ini” jelasnya dalam wawancara dengan saluran berita Lebanon ‘Al Mustaqbal’.

Majdalani menambahkan, “Sangat jelas sekali bahwa di sana ada rencana rahasia yang sedang direalisasikan Iran dan Hizbullah di bumi Suriah. Dan Hizbullah tidak akan mungkin menarik diri dari Suriah” imbuhnya.

Ia menegaskan bahwa Hizbullah sudah menjadi milisi pembela Wilayatul Faqih dan mereka tidak akan mungkin menarik diri dari Suriah, karena Suriah adalah wilayah yang sangat strategis bagi Iran, dan Hizbullah tidak akan meninggalkan wilayah tersebut.

Di sisi lain, bayaran yang ditawarkan untuk menjadi relawan pembela rezim Asad sangat menggiurkan. Sebuah sumber dekat dengan Hizbullah mengungkap bahwa ia di bayar dengan nilai gaji sepertiga dari seluruh pasukannya untuk menyelamatkan rezim Asad dari keruntuhan.

Sementara itu, sejumlah sumber terdekat dengan Hasan Nasrullah menjelaskan, sebelum Hasan Nasrullah berkunjung ke Iran akhir-akhir ini, ia mengadakan pertemuan serius dengan sejumlah kader dan anggota Hizbullah. Dalam kesempatan itu, Hasan Nasrullah mengungkapkan niatnya untuk ikut campur dalam peperangan di Suriah dengan terang-terangan.

Hasan Nasrullah mengatakan, saat ini lebih dari 15 ribu pasukan Hizbullah di turunkan di Suriah. Mereka ditempatkan di perbatasan dan di dalam wilayah Suriah. Beberapa waktu terakhir, sebanyak 5.000 pasukan tambahan dikerahan. Jadi, total seluruh pasukan Hizbullah yang berada di Suriah sebanyak 20 ribu pasukan, yang artinya, sepertiga dari seluruh pasukan Hizbullah sudah berada di Suriah. [hunef/an-najah]
DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment