Tak Disangka, Saudi Otak DIbalik Penangkapan Wanita-wanita Demonstran di Mesir


By: SELIDIK
*****

Ini adalah kabar yang menyedihkan. Demi sebuah ambisi yang tak lagi punya arti, Saudi menekan Jenderal As-Sisi untuk menangkapi para demonstran wanita-wanita yang rata-rata berjilbab rapi dan tak lain merupakan siswi-siswi SMA (Aliyah) di MEsir.

Tuduhan kepada mereka pun sangat absurd. Diantaranya adalah tuduhan memiliki kamera atau mengikuti demonstrasi. Hal yang tidak dilarang dalam area demokrasi.

Namun jamak diketahui, upaya penangkapan para wanita -Banaat Al-Aharar- tersebut adalah; sebagai tekanan psikologis kepada keluarga dan orangtua yang masih gigih melawan serangan brutal pelaku kudeta. Nampak, anak-cucu para pejuang itu tak rela jika mereka menjadi jiwa-jiwa ambigu yang tak memiliki sikap yang nyata dalam konflik politik yang berubah menjadi pembantaian dan pelecehan kehormatan.

Di sini kita paham, di Mesir berlaku strategi Israel-Saudi-Emirat untuk menumpas gerakan Ikhwanul Muslimin ke akar-akarnya. Penangkapan dan pelecehan wanita adalah hal baru yang tidak pernah terjadi sejak era penjajahan Inggris- Perancis di Mesir. Namun sayangnya hal ini tak sedikitpun mengugah para pemangku di kantor-kantor Al-Azhar, Kementrian Wakaf, hingga Mufti. Allahul Musta'aan.

http://muslimina.blogspot.com/2013/11/walau-anti-ikhwan-hacker-ini-kecam.html DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment