Erdogan: Turki akan memerangi terorisme ‘sampai akhir’


ANKARA

Presiden Recep Tayyip Erdogan pada hari Minggu mengatakan Turki akan terus berjuang melawan terorisme dan para pendukungnya “sampai akhir.”

Erdogan telah mengeluarkan pesan tertulis menyusul serangan teror bersenjata di sebuah klub malam Istanbul, Minggu dini hari, yang menewaskan sedikitnya 39 orang termasuk seorang polisi dan melukai 69 lainnya.

Presiden Erdogan mengatakan “serangan keji” di Istanbul jelas menunjukkan bahwa teror tidak melakukan diskriminasi selain “bertujuan untuk menyakiti dan membunuh.”

“Turki akan dengan tegas melakukan apa pun yang diperlukan untuk melindungi keselamatan dan kedamaian warganya di kawasan ini,” kata Erdogan. “Rakyat Turki akan berdiri bersama-sama dan tidak akan memberikan ruang untuk permainan kotor dari teroris.”

Presiden menambahkan bahwa mereka yang menyerang rakyat sipil bertujuan untuk “menciptakan kekacauan.”

“Saya menyatakan belasungkawa saya kepada warga negara kami, untuk tamu asing kami dan keluarga, petugas keamanan kami dan berharap agar korban yang terluka cepat sembuh,” kata Erdogan. “Kami berusaha sepenuhnya untuk membasmi serangan dan ancaman terhadap negara kami.”

Serangan terjadi tiga minggu setelah pemboman kembar di Istanbul menewaskan sedikitnya 45 orang, kebanyakan dari mereka adalah polisi.

Anadolu Agency DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment