Karangan Bunga Ahok Dibakar, Buruh: Jangan Kau Kotori Jakarta dengan Pencitraanmu !!
Puluhan karangan bunga untuk Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang berada di Sepanjang Jalan Merdeka Selatan dan di Balai Kota dibakar saat buruh melakukan aksi, hari ini.
Para buruh itu membakar karangan bunga dengan penuh semangat. Saat pembakaran karangan bunga massa buruh dari Federasi Serikat Pekerja Logam, Elektronik, dan Mesin Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSP LEM PSI) DKI Jakarta berada di area Balai Kota ketika aksi pembakaran itu berlangsung.
"Bakar! Bakar!," teriak para buruh itu, seraya mengumpat," Jangan kau kotori Jakarta dengan pencitraanmu,"
Menyaksikan hal itu, Sekjen FSP LEM PDI DKI Jakarta Idrus yang berorasi dari atas mobil komando menyampaikan kepada para buruh untuk tidak lagi menambah karangan bunga ke dalam api.
"Saya kira sudah cukup, jangan ditambah lagi," kata Idrus lantang.
Puluhan petugas Satpol PP tampak tak berkutik saat aksi pembakaran itu berlangsung. Setelah para buruh meninggalkan bara api karangan bunga, baru tampak petugas pemadam kebakaran lalu menyiramkan air ke tumpukan bunga itu.
“Kita lihatkan sama Ahok bahwa kita membersihkan Jakarta. Siapa yang mau tangkap, tangkap saya sekarang. Saya yang bertanggung jawab. Biar tahu bahwa DKI ini harus dibersihkan,” tegas Sekjen SPSI LEM, Idrus sebelum meninggalkan lokasi.
Tak hanya itu, para buruh ini juga memberi waktu tiga hari kepada petugas Balaikota untuk membersihkan semua karangan bunga di dalam maupun di luar Balaikota.
Jika dalam waktu tersebut masih terdapat karangan bunga, mereka mengancam akan melakukan pembakaran lagi. (R-008)
0 komentar:
Post a Comment