Mabes Polri Sesalkan Kebocoran Surat Perintah Pengamanan Habib Rizieq


Mabes Polri menyesalkan beredarnya draft surat perintah untuk mengamankan Bandara Soekarno-Hatta, terkait dengan kepulangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq ke tanah air.
“Harusnya tidak keluar ke mana-mana,” kata Karopenmas Humas Mabes Polri, Brigjen Rikwanto kepada Kriminalitas.com di Jakarta, Sabtu (10/6/2017).

Draft surat itu sendiri berisi soal permintaan Kapolres Bandara Soekarno-Hatta untuk pengerahan personel demi mengamankan bandara menjelang kedatangan Habib Rizieq pada hari Minggu (11/6/2017) esok.

Rikwanto juga menegaskan bahwa surat tersebut masih berupa draft yang belum dicap. “Itu bagian dari administrasi. Suratnya belum keluar, belum sah, belum resmi,” kata mantan Kabid Humas Polda Metro Jaya ini.

Namun, dia memastikan bahwa pengamanan di Bandara akan tetap dilakukan, untuk mengantisipasi jika Rizieq tiba-tiba datang ke Indonesia. “Sifatnya situasional,” tutup Rikwanto.

Sebelumnya, sebuah salinan surat perintah yang dirilis Polres Kota Bandara Soekarno-Hatta beredar ke publik. Surat tersebut meminta agar jajaran Polres Bandara Soekarno-Hatta mempersiapkan pengamanan guna mengantisipasi kedatangan Habib Rizieq Shihab tanggal 11 Juni 2017.

Dari informasi yang diperoleh Kriminalitas.com, surat perintah itu bernomor: Sprin/694/VI/2017 dan ditandatangani Kapolres Kota Bandara Soekarno Hatta Kombes Arief Rachman.

sumber : kriminalitas DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment