Turki dan Rusia Sepakat Akan Lengserkan Assad


Turki dan Rusia setuju bahwa rezim Suriah berikutnya harus inklusif, Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu, Kamis (11/8).

Berbicara dalam sebuah wawancara dengan NTV lokal, Cavusoglu mencatat bahwa Suriah harus memiliki administrasi yang memungkinkan setiap orang untuk mempraktikkan keyakinan mereka secara bebas.

“Kami berpikir sama seperti Rusia pada masa depan Suriah. Pemerintah selanjutnya di Suriah harus inklusif dan mencakup semua orang,” katanya, menambahkan pemerintahan baru di Suriah, “harus menjadi sekuler.”

“Kami selalu mengatakan hanya solusi politik (di Suriah) yang bisa permanen, dalam hal tidak menyakiti warga sipil, memisahkan oposisi moderat dari kelompok teroris dan (memastikan) bantuan kemanusiaan,” Cavusoglu menekankan.

“Kami berada di halaman yang sama dengan Rusia bahwa Suriah harus memiliki administrasi di mana setiap orang dapat hidup dengan keyakinan mereka,” katanya.

Sebuah delegasi Turki mengadakan pembicaraan di Rusia pada Kamis bertujuan koordinasi di Suriah dan isu-isu bilateral lainnya menyusul pertemuan pertama Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin sejak Turki menembak jatuh sebuah pesawat tempur Rusia November 2015 lalu.

Cavusoglu juga meminta Rusia untuk melakukan operasi bersama melawan Negara Islam, menambahkan bahwa usulan itu masih “di atas meja.”

Cavusoglu mengatakan bahwa kerjasama antara Rusia dan Turki pada bidang politik, militer dan intelijen akan membuka jalan untuk menempatkan hubungan bilateral pada tanah yang kokoh dan membantu menyelesaikan masalah di Suriah.

Selama kunjungan Presiden Erdogan ke St. Petersburg pada hari Selasa, kedua pemimpin sepakat untuk mendirikan sebuah komite bersama di Suriah, yang terdiri dari perwira militer dan intelijen serta diplomat dari kedua negara.(kiblat) DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment