Pengurus MUI ke Israel, Pemikir Islam: Upaya Pengembosan MUI dari Dalam


Kunjungan Ketua Komisi Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Majelis Ulama Indonesia (MUI) Prof Istibsjaroh ke Israel, merupakan upaya pengembosan MUI dari dalam.

Pendapat itu disampaikan pemikir Islam Muhammad Ibnu Masduki kepada intelijen (20/01). “Terlepas atas nama pribadi atau lembaga lainnya, keberangkatan Istibsjaroh yang masih jadi Ketua Komisi Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga MUI telah mencoreng MUI,” tegas Ibnu Masduki.

Menurut Ibnu Masduki, saat ini MUI sedang mendapat serangan dari internal dan eksternal. “Internal anggotanya mengunjungi Isreal, sedangkan eksternal ada yang menginginkan MUI bubar,” jelas Ibnu Masduki.

Ibnu Masduki menegaskan, saat ini posisi MUI sudah sesuai dengan aspirasi umat Islam, karena tidak terlalu dekat dengan penguasa.

Menanggapi kunjungan Istibsjaroh ke Israel, Ketua MUI Bidang Luar Negeri KH Muhyidin Junaidi membenarkan kehadiran orang Indonesia, yang di antaranya Ketua Komisi Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga MUI di Yerusalem atas undangan Presiden Israel Reuven Rivlin.

Namun demikian, Muhyidin menegaskan Istibsjaroh tidak mewakili MUI secara lembaga. MUI jelas mengutuk sekeras-kerasnya kunjungan tersebut atas nama apa pun.

Apalagi, jika salah satu yang hadir itu Prof Istibsjaroh sebagai Ketua Komisi Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga MUI Pusat. “Seharusnya beliau paham posisi MUI dan Indonesia tentang Palestina,” tegas Muhyidin (20/01). DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment