Lieberman: Kami Akan Duduki Gaza untuk Habisi Infrastruktur Hamas


Menlu Zionis yang juga Ketua Partai Yarael Betuna yang berhaluan kanan radikal, Avigdor Lieberman, mengungkapkan niatnya untuk keluar dari koalisi bersama partai Likud yang dipimpin oleh PM Zionis Benyamin Netanyahu. Demikian seperti dikutip surat kabar Zionis “Ma’arev” dari Lieberman.

Dia mengatakan, pertemuan pimpinan pusat partai telah memutuskan bahwa keberadaannya dalam koalisi bersama partai Likud hanya disebabkan permintaan yang dia terima dari Netanyahu. Dia mengingatkan bahwa orientasi di dalam partai adalah keluar dari keluar dari koalisi yang terbentuk setelah pemilu pada Januari lalu. Lieberman menegaskan bahwa dia akan mengambil keputusan dalam waktu dekat.

Ma’arev juga mengatakan bahwa Lieberman dalam pernyataannya menyinggung masalah Jalur Gaza. Dia mengatakan bahwa militer ‘Israel’ akan melakukan pendudukan terhadap Jalur Gaza bila faksi-faksi perlawanan Palestina terus menembakkan roketnya ke permukiman-permukiman Yahudi.

Menlu Zionis ini menambahkan, dia dan partainya tidak akan mendukung setiap aksi militer ke Jalur Gaza selama tidak bertujuan untuk menduduki Jalur Gaza. Dia mengingatkan bahwa ‘Israel’ tidak sedang berusaha menguasai Jalur Gaza, namun ingin menghabisi kekuatan militer yang didirikan organisasi-organisasi Palestina di sana.  

Lieberman menilai bahwa pengalaman pembongkaran 21 permukiman Yahudi di Jalur Gaza, yakni penarikan sepihak yang dilakukan oleh mantan PM Zionis Ariel Sharon, pada Agustus 2005, terbukti bahwa masalah ini belum merealisasikan perdamaian. Bahkan menjadikan faksi-faksi, yang disebutnya teroris, menguasai Jalur Gaza dan mengancam jalan kehidupan di selatan negara ‘Israel’, ungkapnya. (asw/pip/muslimina)

DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment