Secara sepintas tidak ada yang mencolok pada uang kertas pecahan 100 ribu rupiah tersebut, namun jika di teliti lebih mendalam pada logo Bank Indonesia (BI) maka akan terlihat kejanggalan pada logo tersebut.
Dari pengamatan tim Islamedia, jika posisi diputar 180 derajat maka akan nampak jelas sekali bahwa ada logo tersebut sangat mirip logo palu dan logo arit. Logo terdapat pada dua sisi mata uang.
Sisi satu berada disebelah kanan foto Soekarno, tepatnya posisi logo berada diatas gambar genteng rumah bagian kanan. Ada logo berwarna hijau, 1 logo mirip arit atau clurit, dan 2 logo mirip palu.
Sementara pada sisi lainya, logo mirip palu arit berada tepat diatas gambar gedung Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Warna logo berwarna orange yang terdiri dari 1 logo mirip palu dan 1 logo mirip arit dengan gagang lebih panjang.
Berikut ini foto 4 uang kertas seratus ribu rupiah.

0 komentar:
Post a Comment