Subhanallah... Bekam jadi Trend Populer di Kalangan Atlet Olimpiade 2016


Ada yang tampak beda menghiasi lekukan-lekukan otot perenang kelas dunia, Michael Phelps, saat beraksi di Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Terlihat ada beberapa lingkaran merah kecoklatan di bagian pundak sebelah kanannya.

Jika diamati lebih dekat, seperti tanda terapi bekam. Teknik tersebut merupakan pengobatan dan terapi tradisional dengan menempel sejumlah benda berbentuk mangkuk atau gelas yang menyedot kulit.

Warna merah kecoklatan di kulit merupakan efek hisap dari alat bekam tersebut yang dipercaya mampu memperlancar peredaran darah dan mengeluarkan darah kotor.

Benar, Phelps memang satu dari sejumlah atlet di Olimpiade 2016, yang memilih teknik bekam untuk menjaga kebugarannya selama di Rio de Janeiro.

Bahkan, teknik kesehatan alternatif yang sudah ada sejak ribuan tahun itu menjadi cukup populer di kalangan atlet di Olimpiade 2016, termasuk pula di antara kontingen Amerika Serikat.

Selain Phelps, teknik bekam itu juga menjadi langganan bagi atlet senam artistik Amerika Serikat, Alex Naddour. Setidaknya itu yang diakui pria berusia 25 tahun tersebut.

"Ada rahasianya yang saya lakukan selama beberapa tahun belakangan sehingga kesehatan saya tetap terjaga," Naddour menuturkan seperti dikutip USAToday.

Menurutnya, cara bekam yang ia pilih terbilang sangat membantu dan murah. "Ini jauh lebih baik dari uang yang sudah saya habiskan untuk hal lainnya," tuturnya.

Menurutnya, hanya dengan merogoh kocek sekitar US$15 untuk membeli satu set alat bekam dan menggunakannya, sudah bisa menghilangkan rasa sakit dan ketegangan usai melakoni perlombaan.

Rekan setim Naddour, Chris Brook, juga mengakui amat mengandalkan pada teknik bekam.

Menurutnya, tak dibutuhkan lagi trainer atau ahli terapis dengan prosedeur bekam. "Anda seperti,'Oke, saya sakit di bagian ini.' Tempel beberapa alat bekam dan rekan setim yang membantu Anda atau bisa mengerjakannya sendiri," ujar Brooke.

Hingga berita ini diturunkan, Amerika Serikat sudah meraih tiga medali emas, lima perak, dan empat perunggu. (bac)

DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment