Kesaksian Prajurit TNI: “Relawan PKS lah yang pertama menemani TNI saat menangani bencana”


Sebanyak 1468 kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) se-Jawa Tengah digembleng menjadi relawan kemanusiaan selama tiga hari dalam agenda Kemah Bakti Nusantara (Kembara) pada Jumat (6/10/2017) hingga Minggu (8/10/2017) di Pantai Laguna, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Dalam keterangannya, Ketua Panitia Kembara Jawa Tengah Amir Darmanto, Sabtu (7/10/2017) mengatakan bahwa 1468 kader tersebut digembleng berbagai kegiatan, diantaranya wawasan kebangsaan dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara (POLRI) dan sejumlah agenda penguatan fisik lainnya.

“Yang utama adalah survival yakni peserta tidak diberi makan dan minum dan tidak membawa uang serta perbekalan, serta juga ada agenda lain adalah long march sekitar 30 KM atau selama 24 jam penuh, yakni Sabtu pagi-Ahad pagi jelang penutupan,” katanya.

Dia mengatakan bahwa Kembara yang digelar hampir bersamaan dengan Hari Ulang Tahun TNI ini adalah peserta terbanyak se Indonesia.

Sementara, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Jateng KH Kamal Fauzi mengungkapkan bahwa agenda Kembara ini diharapkan menjadi momentum pelatihan relawan kemanusiaan kader PKS, terutama saat terjadi bencana alam.

“Acara ini adalah untuk para relawan kemanusiaan yang biasa diterjunkan saat bencana, kita ingin terdepan membantu TNI dan pemerintah dalam relawan kemanusiaan seperti bencana,” tegasnya.

Sementara, Pembantu Letna Satu (Peltu) Rizki yang menjadi pemateri acara kembara tersebut menyampaikan apresiasi terhadap antusiasme seluruh peserta Kembara PKS Jateng. Menurut Peltu Rizki, relawan PKS adalah salah satu yang membantu TNI, terutama dalam penanganan bencana alam.

“Saya menjadi saksi bahwa ketika TNI datang, relawan PKS lah yang pertama menemani TNI mengevakuasi banjir dan longsor Purworejo lalu,” katanya.

Dalam kegiatan Kembara tersebut, 1468 kader PKS tersebut juga sempat membuat koreografi bertuliskan “PKS ♥ NKRI” yang di abadikan dengan citra udara di kawasan pantai selatan tersebut.[pi] DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment