Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah menyesalkan instruksi Menko Polhukam Laksamana TNI Tedjo Edhy Purdijatno agar Partai Golkar tak diberi izin menggelar Munas IX di Bali.
"Ya kalau takut nggak usah jadi pemerintah karena tugas mereka 'kan mengatur untuk tidak ada keributan. Kalau begini nanti malah dituduh meruncingkan suasana, serahkan saja itu pada mekanisme," kritiknya saat ditemui di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (26/11).
Fahri pun mengharapkan agar Presiden Joko Widodo punya penasehat di bidang Polhukam yang mumpuni untuk ke depannya.
"Jokowi boleh tidak mengerti banyak masalah karena 'kan mantan walikota tidak terbiasa dengan politik nasional, tapi penasehatnya jangan bodoh, kan katanya kalau Jokowi naik Indonesia aman, kok Menkopolkamnya bilang gak aman?," ucapnya(rmol)
0 komentar:
Post a Comment