Pengamat: Success Stories Erdogan di Balik Kemenangan AK-Parti dalam Pemilu


Kalangan pengamat ekonomi memandang bahwa prestasi dan keberhasilan Erdogan dan AK-Parti dalam menjaga stabilitas ekonomi sejak memimpin pada tahun 2002 adalah kunci di balik kemenangan AK-Parti pada pemilu lokal yang dilaksanakan Ahad (30/3/2014) kemarin lusa.

Pakar ekonomi pada Bank Standard di London, Timothy Asch, mengatakan bahwa kemenangan AK-Parti dalam pemilu kemarin lebih disebabkan oleh success stories yang ditulis Erdogan selama 12 tahun memimpin Turki. Di antaranya turunnya angka pengangguran, naiknya taraf hidup, terciptanya stabilitas ekonomi, dan juga politik yang mendukung iklim investasi luar negeri.

Asch memperkirakan bahwa hasil pemilu ini akan sangat mempengaruhi dunia ekonomi di Turki. Diperkirakan nilai tukar Lira akan naik, dan jumlah investasi asing akan bertambah. Hal itu karena politik yang stabil pasca pemilu.

Sedangkan pakar ekonomi di Capital Economics di London juga, William Jackson, memandang bahwa keberhasilan AK-Parti dalam pemilu kemarin disebabkan pertumbuhan ekonomi yang dialami Turki.

Menurut data yang dikeluarkan lembaga sensus Turki, angka pertumbuhan ekonomi Turki tahun 2013 naik 4% dari tahun 2012. Pertumbuhan ekspor antara bulan Februari 2012 hingga Februari 2013 juga mengalami pertumbuhan 6.2% lebih besar dari tahun sebelumnya. (msa/dakwatuna/anadolu)

DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About MUSLIMINA

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment