Lebih Dari 6.300 Warga Bukittinggi dan Agam Berangkat ke Jakarta Ikut Demo 212


Lebih dari 6.300 warga Kota Bukittinggi dan Kabupaten Agam, Sumatera Barat, akan berangkat ke Jakarta dan bergabung dalam Aksi Bela Islam III yang digelar 2 Desember 2016 di Monas, Jakarta. Jumlah ini meningkat drastis dibanding peserta aksi damai pada 4 November 2016.

Berdasarkan pantauan MNC Media, warga Kota Bukittinggi dan Kabupaten Agam beramai-ramai mendatangi Masjid Nurul Ikhlas di Kompleks Pasar Sayur Simpang Aur Kuning, Kota Bukittinggi, Senin (28/11/2016). Maklum, kemarin merupakan hari terakhir pendaftaran dan penyerahan formulir peserta Aksi Bela Islam III.

Menurut panitia pendaftaraan peserta Aksi Bela Islam Jilid III di Bukittinggi-Agam Suryadi Pado, warga yang mendaftar terdiri dari berbagai unsur. Selain mendaftar dan mengembalikan formulir, beberapa warga lainnya tampak menyumbangkan uang kepada panitia di posko ini.

Hingga penutupan pendaftaran Senin sore, dari tiga posko pendaftaran, panitia mencatat dan telah melaporkan bahwa sebanyak 6.309 warga dipastikan berangkat ke Jakarta dan akan bergabung dengan peserta Aksi Bela Islam Jilid III yang berasal dari daerah lain.

"Total yang akan berangkat sampai hari ini (kemarin, red) 6.300 lebih dari Bukittinggi-Agam. Berangkat dengan bus. Alhamdulillah tidak ada kendala demi bela Islam, penjarakan Ahok," ujarnya.

Mereka akan berangkat ke Jakarta pada Selasa (29/11/2016) pagi ini dari Terminal Bus Aur Kuning.

Seperti diketahui, Aksi Bela Islam III akan digelar di Monas, Jakarta. Hal ini telah disepakati Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) dengan Kapolri Jenderal Tito Karnavian dalam pertemuan di Kantor MUI, Jakarta, kemarin. Awalnya, aksi akan digelar di Bundaran Hotel Indonesia. (sn) DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment