DENNY JA: SENTIMEN ANTI AHOK MENINGKAT DARI 40% KE 55%
Peneliti senior Lingkaran Survei Indonesia Denny JA menjelaskan sentimen anti Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) semakin meningkat.
“Pemilih Muslim yang tak ingin gubernur non-Muslim meningkat dari 40 persen pada Maret 2016 naik menjadi ke 55 persen pada September 2016). Semakin banyak pemilih Muslim tak ingin Ahok, semakin ia tumbang,” kata Denny JA, Minggu (9/10/2016).
Keadaan itu, menurut Denny JA sangat membahayakan elektabilitas Ahok. Pasalnya, pemilih Muslim di Jakarta sekitar 85-95 persen.
“Walau seluruh pemilih non Muslim memilih Ahok, jumlahnya hanya 10-15 persen, dan tak pernah cukup untuk memenangkan Ahok,” ucapnya.
Survei LSI ini diselenggarakan pada tanggal 28 September hingga 2 Oktober 2016 dengan cara wawancara tatap muka. Riset dilakukan dengan metode multistage ramdom sampling dengan margin of error plus minus 4,8 persen. Survei ini juga dibiayai sendiri oleh LSI. [beritaislam24h.com / tsc]
0 komentar:
Post a Comment